√ Seblak Dhenok Cipto, Seblak Paling Banyak Dicari di Cirebon - Perlu Piknik

Seblak Dhenok Cipto, Seblak Paling Banyak Dicari di Cirebon

Seblak Siomay Seblak Dhenok
Nama Seblak Dhenok mungkin sudah tidak asing lagi bagi warga sekitar Cirebon. Pasalnya kuliner dengan cita rasa pedas dengan nama Seblak Dhenok ini terletak di Jalan Wijaya Kusuma No.12, RT.04, Gegunung, Sumber Kabupaten Cirebon. 

Seblaknya banyak diminati oleh pencari kuliner di sekitar Cirebon, maka tidak heran pengunjung yang datang tidak hanya dari Sumber Kabupaten Cirebon saja, tetapi juga dari daerah lain seperti Kuningan, Kota Cirebon dan sekitarnya. Selain itu banyak juga dipesan oleh pengguna GoFood dan Grab Food.


Untuk mengatasi biaya ongkos antar yang tinggi dari Sumber ke Kota Cirebon, maka akhirnya Dhenok Arie Rostriani pemilik Seblak Dhenok memutuskan untuk membuka outlet di Pusat Jajanan Cirebon  (Pujabon) di Jalan Dr. Cipto Mangun Kusumo Kota Cirebon

Outlet Seblak Dhenok Cipto Cirebon

Ada beberapa varian seblak yang dijual di Seblak Dhenok Cipto, seperti Seblak Cakar, Seblak Kombinasi, Seblak Komplit, Selokan 1, Selokan 2, Seblak Bahu (Baso Tahu), TBS (Tulang Bumbu Spagethi), Spatu (Spagethi Tulang), Seblak Sosis, Seblak Pentol, Seblak Siomay, Seblak Spagethi, Seblak Kwetiaw, dan Seblak Tulang Ayam. Apa perbedaan antar seblak tersebut, berikut isi dari masing-masing seblak. 

Seblak Cakar isinya telor, kerupuk, sayuran kol, macaroni dan ceker ayam. 

Seblak Komplit

Seblak Kombinasi isinya telor, kerupuk, sayuran kol, macaroni spiral, tulang ayam, dan sosis/baso/siomay

Seblak Kombinasi

Seblak Komplit isinya telor, kerupuk, sayuran kol, macaroni spiral, sosis, baso, siomay, tulang ayam, dan ceker ayam

Selokan 1 isinya telor, kerupuk, macaroni, dan olahan ikan

Seblak Sosis

Selokan 2 isinya telor, kerupuk, maroni spiral, dan sosis besar

Seblak bahu (Baso Tahu) isinya telor, kerupuk, macaroni spiral, dan baso tahu

Seblak Kwetiaw

Harga dari Seblak Dhenok sangat terjangkau untuk semua kalangan baik, pelajar dan mahasiswa atau bagi mereka yang sudah bekerja. Berikut daftar harganya :
  • Seblak Cakar 13K
  • Seblak Kombinasi 14K
  • Seblak Komplit 16K
  • Selokan 1 13K
  • Selokan 2 13K
  • Seblak Bahu (Baso Tahu) 13K
  • TBS (Tulang Bumbu Spagethi) 15K
  • Spatu (Spagethi Tulang) 16K
  • Seblak Sosis 10K
  • Seblak Pentol 10K
  • Seblak Siomay 10K
  • Seblak Spagethi 13K
  • Seblak Kwetiaw 11K
  • Seblak Tulang Ayam 12K

Soal rasa Seblak Dhenok, jangan ditanya deh Seblak Dhenok mantul mantap betul dan direkomendasikan bagi penggemar pedas, bagi yang tidak doyan pedas bisa pesan rasanya jangan terlalu pedas. Menariknya lagi Seblak Dhenok kini membuat bumbu yang dikemas dalam botol kecil yang bisa dibawa untuk oleh-oleh. 


Catatan :
Harga sewaktu-waktu bisa berubah
Terdapat menu makanan dan minuman di Pujabon

Seblak Dhenok yang utama ada di Jl. Wijaya Kusuma No.12, RT.04, Gegunung, Kec. Sumber, Kabupaten Cirebon. 


Get notifications from this blog